Masih Kuliah dan Berhasil Mencetak Ribuan Talenta Digital dari Seluruh Indonesia
Masih berada di bangku perkuliahan, ketiga mahasiswa ini berhasil membawa ribuan mahasiswa seluruh Indonesia masuk ke dunia pemrograman melalui Progate
Awal Mula Cerita — Perkenalan
Berawal dari pertengahan bulan Mei 2021 disaat Progate membuka kesempatan untuk mahasiswa semester 5 keatas untuk merasakan pengalaman bekerja di startup teknologi internasional. Progate membuka kesempatan untuk magang selama 3 bulan, dengan tugas utama yaitu user acquisition atau akuisisi pengguna.
Dari kesempatan yang dibuka oleh Progate ini, antusiasme dari teman-teman mahasiswa ternyata sangatlah tinggi. Setidaknya ada ratusan mahasiswa yang sangat antusias untuk bisa berkontribusi menciptakan talenta digital Indonesia, bersama Progate.
Diantara ratusan pendaftar tersebut, tiga diantaranya merupakan yang terpilih untuk menjadi tim magang di Progate batch 1, dan telah berhasil menuai kesuksesan dengan perannya masing-masing hingga sekarang!
Pani Saputri
Pani merupakan mahasiswa semester 6 di Universitas Gunadarma, saat ia mendaftar sebagai tim magang di Progate. Berikut cerita dari Pani selama pengalamannya menjalankan magang di Progate.
“Hi, gue Pani dan sangat bersyukur karna gue dapat kesempatan untuk magang di perusahaan global di Indonesia yaitu Progate. Ini kali pertama gue magang. Sampai sekarang ini, udah lebih dari 3 bulan ini gue magang dan gue merasa gue adalah the luckiest! karna semua team yang ada di progate luar biasa baik dan mereka sangat merangkul. Poin tambahan, mereka udah kaya temen + keluarga buat gue. Magang di Progate, banyak banget hal yang gue pelajari mulai dari marketing, public speaking, manajemen waktu dan masih banyak hal lainnya yang ggak bisa didapetin di bangku kuliah.
Awalnya, ga expect bakal diterima di progate karna lihat dari postingan instagram aja banyak banget orang orang yang tertarik dengan kesempatan ini dan gue termasuk orang yg daftar dia akhir heheheh. Oleh karena itu, kalo ini salah satu keberuntungan gue bisa gabung di Progate atau mungkin bisa juga dibilang hikmah saat pandemi Covid-19, yang bisa bikin kuliah sambil cari peluang-peluang lain”
Mufti Ghifari
Cerita lain datang dari Mufti Ghifari, mahasiswa Universitas Teknologi Yogyakarta dengan jurusan Informatika, semester 6. Serupa dengan Pani, Mufti juga melihat pengumuman terkait kesempatan magang di Progate, melalui media sosial Progate.
Sebelum berkesempatan magang di Progate, Mufti juga sudah pernah beberapa kali berkesempatan menjadi mentor Progate di program-program bootcamp yang diadakan oleh Progate. Selain itu, Mufti juga pernah memberikan testimoni nya di salah satu video Progate di akun Youtube.
Berkesempatan untuk magang di Progate Indonesia selama lebih dari 3 bulan, Mufti belajar dan berpengalaman melalui banyak sekali hal baru. Berikut beberapa hal yang dijabarkan Mufti terkait apa yang ia berhasil raih dan pelajari dari kesempatan magang ini:
1. Networking! Terutama juga berkesempatan networking dengan tim Progate Global, tidak hanya Indonesia.
2. Belajar memperlancar komunikasi Bahasa Inggris, secara profesional! Ini benar banget, mengingat bahwa Progate adalah perusahaan internasional dan banyak tim nya dari negara lain juga.
3. Learn how a professional workplace operates! Ini pengalaman luar biasa sekali untuk seorang mahasiswa yang masih di bangku kuliah. Jadi bisa tau keseharian dunia bisnis, dan ikut merasakannya secara fun!
4. Belajar dari yang lain! Dikelilingi dengan rekan kerja, senior, dan atasan yang lain, banyak banget belajar hal-hal detail tentang kerjaan seperti kegiatan-kegiatan marketing, pitching client, dan banyak lagi!
5. Figuring out what I like and Idon’t like! Berkesempatan magang di Progate, aku juga bisa cari tau detail-detail pekerjaan apa yang aku suka dan gak suka, serta apa aja yang aku ahli dalam mengerjaannya. Ini ternyata penting banget untuk pengembangan diri dan karir nantinya.
6. Bisa mendapatkan saran dan feedback secara profesional dari atasan! Ini juga gak kalah pentingnya untuk tau apa aja yang perlu ditingkatkan kedepannya.
7. Competitive salary! Yes gak salah baca! Gak seperti magang kebanyakan, di Progate, magangnya juga tetap dengan upah yang kompetitif! Selain dapat penghasilan tetap, sebagai user acquisition intern, kita juga mendapatkan bonus untuk setiap pengguna yang berhasil kita penetrasi/akuisisi! Keren kan?!
Muhammad Anggoran
Berusia paling muda dibandingkan ke-dua rekan tim magangnya, Muhammad Anggoran baru menginjak semester 4 disaat ia mendaftar menjadi tim magang di Progate Indonesia. Anggoran merupakan mahasiswa jurusan Manajemen dari Universitas Indonesia.
Walaupun berusia lebih muda, hal tersebut tidak mengurungkan niat Anggoran untuk tetap mencoba mendaftar program magang Progate Indonesia, yang akhirnya membawa Anggoran berhasil bergabung ke tim magang Progate Indonesia. Selain itu, tidak berbeda jauh dengan Pani dan Mufti, Anggoran juga melihat kesempatan magang ini sebagai kesempatan yagn seru dan menantang.
“Berusia lebih muda Intern di Progate adalah pengalaman yang menantang dan unik karena Progate yang merupakan lean edtech startup cenderung membuat karyawannya memiliki rasa ownership yang tinggi terhadap programnya. Meskipun masih berstatus “intern”, aku bisa belajar banyak hal, mulai dari pitching, project management, dan masih banyak lagi. Visi yang Progate miliki pun sesuai dengan impianku, yakni menjadikan coding sebagai hal yang normal bagi masyarakat, sehingga aku nyaman dan menikmati sekali dalam menjalani program magang ini. Terlebih lagi, aku juga suka terhadap produk yang dimiliki oleh Progate karena harganya terjangkau, materinya ringkas, dan user-friendly membuat siapapun bisa belajar coding dari nol!”
Bagaimana sih Rasanya Bekerja di Startup Seperti Progate?
Bekerja di perusahaan startup internasional mungkin merupakan hal yang biasa saja untuk kebanyakan generasi milenial. Namun hal ini bukanlah hal yang biasa untuk para generasi Z yang masih berada di bangku kuliah. Setidaknya itu yang dirasakan oleh ke-tiga tim magang Progate Indonesia ini.
Pani menambahkan tentang pengalaman dan perasaannya bekerja di Progate sebagai tim magang:
“Salah satu hal yang buat senang magang di Progate adalah kesempatan untuk praktek komunikasi Bahasa Inggris, dengan tim Jepang! Ini jadi kesempatan banget buat gue meningkatkan kemampuan Bahasa Inggris gue. Jadi nambah lagi deh ilmunya magang di sini. Di Progate juga karena kita masih berada di era pandemi, jadi kerjanya full FWH. Ini juga pengalaman menantang karena selain masih kuliah online, WFH jadi ngebantu banget untuk gue bisa kerja remote dan fleksibel. Walaupun begitu, teman-teman di kantor Progate juga tetap seru karena sesekali kita masih ke kantor di daerah Kuningan untuk ketemu offline.
Intinya magang di Progate bukan belajar bagaimana kita bekerja tapi kita juga bisa untuk mengembangkan skill yang kita punya, menambah pengalaman, menambah relasi dan sebenernya banyak banget hal-hal yg gue dapetin yg gabisa gue sebutin satu satu.”
Tim Magang dari Sisi Prestasi
Selama periode registrasi untuk kesempatan magang angkatan pertama ini, tim Progate setidaknya menerima seratus lebih pendaftar. Dari banyaknya pendaftar, tim Progate melakukan proses seleksi ketat untuk mendapatkan kandidat yang terbaik dari semua pendaftar.
Diantara semuanya, Pani, Mufti dan Anggoran merupakan pilihan kandidat yang terbaik. Ke-tiga kandidat terpilih ini, tidak hanya mereka memiliki rekam jejak prestasi akademik yang bagus, mereka juga sudah memiliki banyak sekalli pengalaman akademik dan non akademik yang membanggakan. Selama proses seleksi, ke-tiga kandidat terpilih ini juga berhasil membuktikan kualitas hard skill dan soft skill nya yang sangat unggul.
Terbukti selama program magang yang dijalankan, ketiga anggota tim magang Progate ini berhasil mendapatkan proyek atau klien pertama mereka hanya dalam waktu kurang dari 1 bulan. Dan dalam waktu 3 bulan kemudian, mereka telah berhasil memperkenalkan Progate ke puluhan universitas di seluruh Indonesia, dan berhasil membuka gerbang menuju ke dunia pemrograman kepada ribuan talenta muda Indonesia.
Membuka peluang serta mengajak ribuan talenta muda untuk belajar pemrograman dan masuk ke dunia pemrograman, tentu tidak mudah. Tidak hanya mereka harus berusaha menghubungi semua daftar universitas dan sekolah yang berpotensi untuk bekerja sama, mereka juga harus dapat meyakinkan para pelajar serta mahasiswa betapa pentingnya belajar pemrograman tidak peduli latar belakang jurusan mereka. Namun semangat Pani, Mufti dan Anggoran serta semangat dari Progate Indonesia untuk terus membuka peluang seluas-luasnya untuk siapapun masuk ke dunia pemrograman, membuahkan hasil yang manis.
Dari sini, kami terus berkomitmen untuk melanjutkan program magang periode ke-2 dengan kandidat-kandidat yang tidak kalah hebatnya, untuk terus mengajak ribuan pelajar dan mahasiswa lainnya untuk masuk ke dunia pemrograman.
Gabung dan rasakan serunya belajar koding di Progate!
Pastikan ikuti terus semua media sosial Progate Indonesia untuk terus update dengan berita dan perkembangan terbaru, serta program-program seru dari Progate kedepannya!
- Website khusus event
- Instagram @progateid
- Twitter @progateid
- Facebook Progate Indonesia
- Tiktok Progate Indonesia
- Email: info-indonesia@progate.com
- Beli Progate Plus